Projo Peringatkan Ahok Tak Adu Domba Jokowi-Prabowo

Bali – Politikus PDIP Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku pernah mengingatkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait pencalonan Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres Prabowo Subianto. Ahok mengaku takut Jokowi ditipu oleh Prabowo.

Relawan Projo kemudian merespons pernyataan Ahok itu. Projo menilai pernyataan Ahok itu sebagai upaya adu domba dan merusak soliditas di Koalisi Indonesia Maju pengusung Prabowo-Gibran.

“Jokowi dan Prabowo solid. Sama-sama bercita-cita memajukan Indonesia dan meningkatkan kesejahteraan rakyat,” ujar Ketua Umum (Ketum) Relawan Projo Budi Arie Setiadi kepada wartawan, Jumat (9/2/2024) dikutip dari detikNews.

Budi menganggap ucapan yang disampaikan Ahok merupakan skenario picisan. Dia menuturkan Jokowi dan Prabowo memiliki visi yang kuat untuk bangsa.

“Kami yakin ini upaya pecah belah dan skenario murahan. Pak Jokowi dan Pak Prabowo punya visi yang kuat untuk bangsa ini,” ujar Budi.

Budi mengatakan Prabowo-Gibran merupakan paslon yang dapat menjadi suksesor pemerintahan Jokowi selama dua dekade terakhir. Dia mendorong keberlanjutan pembangunan harus diwujudkan.

“Pasangan Prabowo-Gibran adalah kelanjutan dari berbagai pencapaian pemerintahan Jokowi dalam hampir sepuluh terakhir ini. Kelanjutan pembagunan untuk bangsa dan rakyat harus terus diwujudkan. Berbagai kekurangannya kita perbaiki bersama,” ujar Budi.

Sebelumnya, Ahok mengaku dirinya pernah mengingatkan Presiden Jokowi terkait pencalonan Gibran sebagai cawapres Prabowo Subianto. Ahok takut Jokowi tertipu.

“Saya khawatir Bapak tertipu, takut saya,” kata Ahok menirukan ucapannya kepada Jokowi saat itu.

Ahok berbicara dalam konteks siapa yang paling tepat melanjutkan program Jokowi ke depan. Dia khawatir, Prabowo tak bisa melakukan itu.

Dia bahkan menyebut bisa saja Prabowo tak akan mendengarkan Jokowi setelah terpilih menjadi presiden. Sekalipun ada Gibran di sana sebagai wakil presiden.

“Kalau Pak Prabowo jadi presiden memangnya dia mau dengarin Pak Jokowi,” ujar Ahok di sela-sela dialog kebangsaan di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (7/2).

Ahok lalu mencontohkan perpolitikan di Filipina, yakni aliansi Uniteam antara Presiden Ferdinand Bongbong Marcos Jr dengan dinasti Duterte yang saat ini di ambang perpecahan.

Mantan presiden Filipina Rodrigo Duterte kini mengancam akan menggulingkan Marcos Jr dari kursi presiden. Padahal, dulu Rodrigo menyetujui anaknya, Sara Duterte, bersanding sebagai wakil presiden Bongbong Marcos hasil Pemilu 2022. Konflik ini juga dipicu konstitusi negara yang ingin diubah.

“Berantem sekarang, Bongbong tak peduli, Duterte sumpah mau menggulingkan Bongbong. Presiden itu kepala pemerintahan dan negara. Bisa apa nanti kalau sudah jadi presiden,” kata Ahok.

Dia mencemaskan hal itu akan terjadi di Indonesia. Ahok mengaku sudah mengingatkan Jokowi untuk mencegah pengkhianatan seperti itu terjadi di Indonesia setelah Pemilu 2024.

Ganjar “Terjun Payung” ke Hajatan Rakyat Banyuwangi

TRIBUNJABAR.ID, BANYUWANGI – Kehadiran Ganjar Pranowo di gelaran bertajuk Hajatan Rakyat di Banyuwangi memukau ribuan masa pendukungnya. Calon presiden (capres) nomor urut 03 ini ‘terjun payung’ dari helikopter dan mendadak muncul di panggung, Rabu (8/2/2024).

Sebelum kemunculan Ganjar di panggung, diawali dengan pemutaran video berdurasi 2 menit. Dalam video itu, Ganjar tampak berada di helikopter lengkap mengenakan helm dan peralatan terjun payung.

Dari udara, capres berambut putih itu terlihat sedang mengecek pemukiman warga, potensi wisata dan lahan pertanian. Di akhir video, Ganjar melompat dari helikopter dan melepas ikatan parasut hingga mendarat.

Adegan video terjun payung itu kemudian berakhir dengan kemunculan Ganjar-Mahfud di panggung. Keduanya tampak menenteng helm penerjun.

Kemunculan Ganjar dan Mahfud di panggung berhasil mengejutkan sekitar 50 ribu pendukungnya. Mereka kemudian menyambut dengan mengangkat tiga jari.

Gelaran Hajatan Rakyat di Banyuwangi terasa spesial karena Ganjar Pranowo-Mahfud MD kompak hadir bersama, Rabu (8/2/2024). Dalam orasinya, Ganjar menyampaikan komitmennya memajukan UMKM dengan program yang berhasil diterapkan di Jawa Tengah.

“Apakah UMKM bisa maju? jawabannya bisa. Di Jawa Tengah kita pernah melakukan pendampingan sampai pemberian akses permodalan,” ujar Ganjar.

Mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu memang telah memberikan perhatian lebih terhadap UMKM. Selain pendampingan dan permodalan, ia juga menggagas Lapak Ganjar, promosi gratis di akun Instagramnya. Dan, ditambah lagi program hetero space.

“Maka, di Jawa Tengah ada UMKM sekarang yang sudah ekspor ke Belgia dan Perancis,” paparnya.

Selain UMKM, Ganjar juga berkomitmen memberikan pendidikan gratis bagi keluarga miskin. Ganjar mempunyai program unggulan yakni SMKN Gratis lulus langsung kerja dan juga 1 Keluarga Miskin 1 Sarjana.

“Pendidikan sangat penting, maka Ganjar-Mahfud punya program1 Keluarga Miskin 1 Sarjana,” imbuhnya.

Capres berambut putih itu menambahkan, program yang diusung tidak akan terlaksana jika masih ada korupsi di negara ini. Maka, untuk mewujudkannya, dia bersama Mahfud MD akan memberantas korupsi di Indonesia.

“KKN harus disikat. Pak Mahfud adalah pendekar hukum dan tidak akan kompromi terhadap mereka yang melakukan korupsi,” tandasnya.

Acara Hajatan Rakyat di Banyuwangi juga dimeriahkan penampilan Slank, Tipe-X, NDX AKA, dan sederet artis lainnya. Meski sempat diguyur hujan deras, namun ribuan massa tetap mengikuti acara hingga selesai.

Dilamar Anggota TNI, Ayu Ting Ting: Alhamdulillah

Jakarta – Umi Kalsum membenarkan putrinya Ayu Ting Ting telah dilamar oleh anggota TNI. Ayu pun mengucapkan alhamdulillah.

Jakarta – Ayu Ting Ting dipastikan sudah menggelar lamaran akhir pekan kemarin. Ibundanya, Umi Kalsum, membenarkan mengenai kabar tersebut. Ayu Ting Ting sendiri juga diminta komentar mengenai hal itu.
Ia mengucapkan alhamdulillah dan bismillah saat ditanya mengenai rencana pernikahan dengan anggota TNI tersebut.

“Ya Alhamdulillah, bismillah saja ya, bismillah,” ucap Ayu Ting Ting saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (8/2/2024) malam.

Baca juga:
Jawaban Keluarga & Ayu Ting Ting soal Heboh Dilamar Anggota TNI
Ayu Ting Ting tidak mau lagi membahas soal kabar bahagianya itu. Ia langsung masuk ke dalam mobil yang sudah menunggunya.

“Terima kasih ya sudah mendoakan,” jawabannya lagi seraya masuk ke dalam mobilnya.

Sebelumnya Ayu Ting Ting juga meminta didoakan soal rencana pernikahannya itu.

Baca juga:
Priyanka Chopra Lakukan Ini Usai Sutradara Minta Lihat Celana Dalamnya
“Doain aja yang terbaik,” katanya.

Kabar bahagia Ayu Ting Ting ini mencuat usai viralnya foto Abdul Rojak dan Umi Kalsum dengan background dekorasi bunga berwarna putih tersebar di media sosial. Berbarengan dengan itu ramai unggahan sebuah undangan lamaran yang disensor dan memperlihatkan nama panjang sang pedangdut, Ayu Rosmalina.

Baca juga:
Polisi Sebut Ada Pidana, 4 Fakta Kematian Anak Tamara Tyasmara
Seorang berprofesi sebagai Tentara Nasional Indonesia (TNI) disebut menjadi pria yang berhasil meluluhkan hati sang pedangdut.

Foto lainnya juga menampilkan Ayu Ting Ting dengan pria tersebut memeluk sang anak, Bilqis. Keduanya tampak menggunakan baju adat kebaya dan jas bernuansa hijau seakan tengah mengadakan suatu acara yang sakral.

Ayu Ting Ting tidak mau lagi membahas soal kabar bahagianya itu. Ia langsung masuk ke dalam mobil yang sudah menunggunya.

“Terima kasih ya sudah mendoakan,” jawabannya lagi seraya masuk ke dalam mobilnya.

Sebelumnya Ayu Ting Ting juga meminta didoakan soal rencana pernikahannya itu.

“Doain aja yang terbaik,” katanya.

Kabar bahagia Ayu Ting Ting ini mencuat usai viralnya foto Abdul Rojak dan Umi Kalsum dengan background dekorasi bunga berwarna putih tersebar di media sosial. Berbarengan dengan itu ramai unggahan sebuah undangan lamaran yang disensor dan memperlihatkan nama panjang sang pedangdut, Ayu Rosmalina.

Seorang berprofesi sebagai Tentara Nasional Indonesia (TNI) disebut menjadi pria yang berhasil meluluhkan hati sang pedangdut.

Foto lainnya juga menampilkan Ayu Ting Ting dengan pria tersebut memeluk sang anak, Bilqis. Keduanya tampak menggunakan baju adat kebaya dan jas bernuansa hijau seakan tengah mengadakan suatu acara yang sakral.

Prabowo Janji Beri AHY Tugas Strategis dan Penting Jika Jadi Presiden

Jakarta – Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto memuji Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai aset bangsa. Prabowo menjanjikan AHY tugas yang strategis dan penting apabila dirinya menang Pilpres 2024.

“Pak SBY panutan, Pak SBY Presiden yang hebat, Pak SBY dalam seluruh kariernya prajurit terbaik. Beliau di belakang saya, saya tambah semangat, saudara sekalian,” kata Prabowo dalam acara kampanye akbar Partai Demokrat di Stadion Gajayana, Malang, Jawa Timur, Kamis (1/2/2024).

Prabowo kemudian menyampaikan terima kasih kepada AHY. Dia mengatakan akan memberikan tugas yang strategis kepada AHY.

“Terima kasih, AHY. Anda aset bangsa. Saya yakin pada saatnya Anda juga akan berperan di tingkat nasional, saudara-saudara sekalian,” kata Prabowo.

“Yang jelas kalau Prabowo-Gibran menerima mandat, AHY akan saya beri tugas yang sangat strategis dan sangat penting, saudara,” lanjutnya.

Adapun dalam acara kampanye akbar Partai Demokrat itu hadir sejumlah pejabat teras partai, antara lain Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), AHY, dan Waketum Partai Demokrat Edhie Baskara Yudhoyono (Ibas).

Selain itu, hadir pula Gubernur Jatim sekaligus Jurkamnas Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa, dan Wagub Jatim, Emil Dardak, dan istri, Arumi Bachsin. Ketua TKN Rosan Roeslani juga hadir di lokasi

Pengamat Nilai Permintaan Maaf Prabowo Dapat Dongkrak Elektabilitas

Jakarta, CNN Indonesia — Pengamat politik Arifki Chaniago yang juga Direktur Eksekutif Aljabar Strategic menilai permintaan maaf calon presiden (capres) Prabowo Subianto dalam pernyataan penutup pada debat terakhir capres akan dapat mendatangkan benefit secara elektoral bagi pasangan Prabowo-Gibran Rakabuming.

Arifki menyebut, nilai persatuan yang digaungkan Prabowo sejak awal debat berarti mengajak pemilih yang belum menetapkan pilihan untuk memantapkan hati.

“Selain menunjukkan nilai persatuan pada satu sisi dia juga karna menjadi hal menarik ketika pesannya itu sampai pada pemilih 01 atau pun 03 yang mungkin masih ragu-ragu dengan narasi yang disampaikan oleh 01 atau 03. Dan ketika pemilih ragu-ragu ini menganggap untuk memilih jalur yang aman, ini secara elektoral akan menguntungkan bagi Pak Prabowo,” kata Arifki dalam pernyataan resmi, Senin (5/2).

Melalui pernyataan penutup itu, Prabowo dinilai memperlihatkan sikap ingin merangkul, juga memimpin rakyat, termasuk mereka yang tidak menjatuhkan pilihan padanya.

Bagi Arifki, pesan persatuan dan kesatuan itu lebih penting, mengingat pemilihan presiden (Pilpres) 2024 hanya dalam hitungan hari.

“Pada sisi lain Pak Prabowo juga ingin merangkul baik itu yang tidak memilih atau yang mendukungnya. Karena memang Pak Prabowo mengakui bahwa tiga paslon merupakan putra terbaik bangsa dan debat telah berakhir,” katanya.

Hal itu, lanjut Arifki, tercermin melalui pemilihan diksi Prabowo jelang akhir periode kampanye Pilpres 2024.

“Prabowo lebih memainkan narasi persatuan dan kerukunan, yang pertama Pak Prabowo meminta maaf kepada semua Paslon,” kata Arifki.

Sebagai pernyataan penutup pada debat terakhir capres, Prabowo secara khusus menyampikan permintaan maaf atas hal-hal yang kurang berkenan kepada kedua paslon lain.

Permintaan maaf juga diungkapkan Prabowo karena menyadari bahwa persatuan dan kesatuan Indonesia belakangan ini terdampak Pilpres 2024.

“Saudara-saudara sebangsa dan se-Tanah Air, kita baru saja, beberapa bulan ini melaksanakan kampanye yang penuh dengan semangat, penuh dengan kontestasi, dan kadang-kadang penuh dengan kata-kata yang keras. Tetapi, itikad kita baik, saya kira 3 paslon semuanya ingin yang terbaik untuk rakyat Indonesia,” kata Prabowo, Minggu (4/2) malam.

“Saya atas nama Prabowo-Gibran dan atas nama Koalisi Indonesia Maju minta maaf kepada paslon 1, Pak Anies-Pak Muhaimin, dan paslon 3, Pak Ganjar dan Pak Mahfud, seandainya dalam kampanye ini ada kata-kata kami atau perbuatan kami yang kurang berkenan. Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya,” lanjutnya.

AHY soal Debat Capres Kelima: Lebih Baik Dibandingkan Saling Serang Personal

Jakarta – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) merespons soal debat pilpres terakhir. AHY menilai debat terakhir tersebut cukup bersahabat.

“Debat yang bersahabat. Tapi saya justru senang karena semuanya bisa mengutarakan, mengelaborasi, mengakumulasikan, gagasannya dengan baik. Artinya bisa lebih jelas,” ujar AHY kepada wartawan di JCC, Jakarta, Minggu (4/2/2024).

AHY mengatakan bahwa debat kali ini lebih baik karena tidak ada saling serang antar personal. Sehingga para capres fokus untuk menyampaikan gagasannya.

“Dibandingkan dengan saling serang, kemudian apalagi masuk wilayah personal dan tidak relevan dengan tema debat,” tuturnya.

Terkhusus, kata dia, penampilan Prabowo pada debat tersebut luar biasa. Dirinya juga mengapreisasi Pranowo yang mau jujur dan terbuka terkait masalah yang pada bangsa ini.

Baca juga:
Ganjar Ungkap Alasan Tanya Bansos ke Anies di Debat Kelima
“Jadi tidak hanya berhenti di gagasan, tidak hanya berhenti di masalah, beliau jujur terbuka bahwa ada masalah di negeri kita, yang perlu kita carikan solusinya,” sebutnya.

Giliran Ketum PSI Ngopi Bareng Jokowi di Malam Minggu

Bandung – Presiden Jokowi menikmati malam Minggu bersama Ketum PSI Kaesang Pangarep di Braga, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (3/2) malam. Begini momen kebersamaannya.

Dalam pertemuan tersebut juga turut hadir Ketua Dewan Pembina PSI Giring Ganesha, Sekjen PSI Raja Juli Antoni, dan sejumlah kader muda PSI yang ikut berbincang dengan orang nomer satu di negeri ini.

Raffi Ahmad Bantah Dugaan Pencucian Uang Setelah Dicecar Banyak Klien: Fitnahnya Keterlaluan Sekali

Kepada jurnalis, Raffi Ahmad menepis isu terlibat dugaan tindak pidana pencucian uang. Ia terpaksa mengklarifikasi setelah dicecar pertanyaan banyak klien hingga awak media.

“Dan kita lihat saja nanti kalau memang… yang tadinya sih aku sebenarnya dari dulu enggak pernah mau menjawab hal-hal kayak (money laundering) begini,” kata Raffi Ahmad.

BACA JUGA:
Yusuf Mansur Saksi Nikah Ria Ricis Repons Teuku Ryan Digugat Cerai: Baru Gugat, Siapa Tahu Enggak Jadi
Karena kerap dicecar pertanyaan klien, suami Nagita Slavina merasa tak nyaman. Terang-terangan Raffi Ahmad menyebut terlibat pencucian uang sebagai fitnah yang keterlaluan.

Melansir dari video wawancara di akun Instagram @lagiviral, Jumat (2/2/2024), Raffi Ahmad mengaku belum berencana mengambil langkah hukum soal tudingan pencucian uang.

“Tapi kalau ini, sepertinya fitnahnya keterlaluan sekali. Juga banyak klien yang bertanya, ya aku jelaskan bahwa itu tidak benar,” bintang film 40 Hari Bangkitnya Pocong menjelaskan.

Raffi Ahmad menduga isu pencucian uang ini terkait suhu politik yang melonjak jelang Pemilu 2024 yang digelar pada 14 Februari mendatang. Mengingat, ia mendukung salah satu capres cawapres.

Raffi Ahmad berharap narasi menyudutkan sekaligus merugikan macam ini tak lagi muncul di masa mendatang. Sultan Andara yakin Allah tidak tidur. Kebenaran akhirnya akan terungkap.

“Ya mudah-mudahan orang yang memberikan narasi-narasi seperti ini, tolonglah jangan memberikan narasi yang menyudutkan, apalagi yang membuat, merugikan,” Raffi Ahmad menyambung.

“Tapi saya percaya kok Allah juga tidak tidur. Pasti apa pun itu yang benar akan diberikan jalan yang terbaik oleh Allah SWT,” Sultan Andara mengakhiri seraya meninggalkan para jurnalis.

Diberitakan sebelumnya, via konten akun TikTok @nasionalcorruption baru-baru ini, Ketua Umum DPP National Corruption Watch, Hanifa Sutrisna meyebut Raffi Ahmad diduga terlibat pencucian uang. Uang yang diduga “dicuci” mencapai miliaran rupiah.

Jokowi Kumpulkan Menteri Bahas Pajak Hiburan, Ini Keputusannya!

Jokowi Kumpulkan Menteri Bahas Pajak Hiburan, Ini Keputusannya!

Penyerahan DIPA dan Buku Daftar Alokasi Transfer ke Daerah Tahun Anggaran 2023, 1 Des 2022 (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Presiden Joko Widodo telah mengumpulkan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju untuk membahas polemik tarif pajak hiburan diskotek, karaoke, kelab malam, dan juga spa sebesar 40%-75% dalam UU HKPD.

Rapat itu diketahui turut menghadirkan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto hingga Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati. Seusai rapat Airlangga mengatakan bahwa ada sejumlah titah yang disampaikan Jokowi terkair polemik tarif pajak hiburan khusus itu.

“Jadi ini rapat internal soal pajak hiburan, tadi presiden mendapatkan masukan berkaitan dengan UU HKPD,” kata Airlangga seusai rapat di Istana Negara, Jumat (19/1/2024).

Keputusan hasil rapat bersama Jokowi itu kata Airlangga, pertama ialah menteri keuangan bersama dengan menteri dalam negeri akan membuat surat edaran supaya pemerintah daerah mengeluarkan insentif pajak sesuai Pasal 101 UU HKPD.

“Pemberian https://38.180.114.193/ insentif fiskal dimungkinkan untuk mendukung kemudahan investasi ini berupa pengurangan keringanan pembebasan dan penghapusan pokok pajak dan retribusi dan sanksinya,” ungkap Airlangga.

“Oleh karena itu pemerintah akan keluarkan surat edaran terkait dengan Pasal 101 ini dalam surat edaran yang akan disiapkan Menkeu, edaran bersama Menkeu dan Mendagri,” tegasnya.

Hasil rapat kedua, ia mengatakan, Presiden Jokowi meminta supaya disiapkan skema pemberian insentif pajak penghasilan (PPh) Badan mencapai 10%. Namun, teknis pemberian insentif dan bentuknya masih harus dibahas oleh instansi terkait.

“Bapak presiden yang minta, untuk diberikan insentif PPh badan 10%. Namun belum diputus, teknisnya masih kami pelajari, masih diberi waktu untuk rumuskan usulan insentif tersebut,” tutur Airlangga.

Airlangga juga menekankan, dalam rapat terbatas itu, juga dibahas mengenai kemungkinan daerah untuk menetapkan tarif pajak hiburan di bawah rentang yang telah ditetapkan dala UU HKPD, sebab UU itu menurutnya memberi ruang tersebut.

Sebagaimana diketahui, ketentuan itu selain tertuang dalam Pasal 101 juga termuat dalam Pasal 6 yang menyebutkan bahwa jenis pajak seperti pajak hiburan dapat tidak dipungut oleh, dalam hal potensinya kurang memadai dan/atau Pemerintah Daerah menetapkan kebijakan untuk tidak memungut.

“Bahwa daerah bisa melakukan pajak lebih rendah dari 40%-70%, sesuai dengan daerah masing-masing dan sesuai dengan insentif yang diberikan terkait dengan sektor yang nanti akan dirinci,” ucap Airlangga.

Usia 20-an Tahun, Anak Haji Isam Jabat Komisaris-Harta Triliunan

Usia 20-an Tahun, Anak Haji Isam Jabat Komisaris-Harta Triliunan

Anak Haji Isam. (Instagram/lianajhonlin12)

Menjadi anak konglomerat memiliki privilege tersendiri. Seperti anak crazy rich Kalimantan Samsudin Andi Arsyad alias Haji Isam misalnya. Berbeda dengan anak muda pada umumnya, Liana Saputri dan Jhony Saputra memulai kariernya menjadi komisaris utama dan memiliki harta berlimpah.

Kedua anak Haji Isam itu tercatat memiliki kekayaan mencapai triliunan rupiah pada usia 20-an tahun. Di usia yang sangat muda, anak Haji Isam juga menjabat posisi sebagai komisaris di perusahaannya.

Keluarga Haji Isam merupakan pemilik PT Pradiksi Gunatama Tbk (PGUN), perusahaan perkebunan kelapa sawit yang berlokasi di Kecamatan Batu Engau, kabupaten Paser, https://213.142.147.151/ Provinsi Kalimantan Timur.

Menariknya dalam prospektus IPO, nama Haji Isam tidak muncul di perusahaan ini dan kepemilikannya dikuasai oleh dua orang anaknya. Prospektus IPO menyebut bahwa pengendali perusahaan adalah Liana Saputri yang merupakan kakak kandung dari Jhony Saputra. Sebelum IPO kakak beradik tersebut menguasai PGUN secara tidak langsung masing-masing 50%.

Kepengurusan operasi dan bisnis dikelola oleh Liana yang menjabat sebagai komisaris utama perusahaan. Sementara itu, meski menguasai kepemilikan saham yang sama besar dengan Liana, Jhony tidak menjadi pengurus di perusahaan tersebut.

Dirinya baru menjabat posisi strategis kala perusahaan lain keluarga Haji Isam yakni Jhonlin Agro Raya (JJARR) melaksanakan IPO, dan menjadi salah satu komisaris utama termuda di perusahaan publik.

Dalam akun media sosialnya, kedua anak Haji Isam ini tak segan menampilkan kehidupan pribadinya. Termasuk kegemaran berpergian ke luar negeri.

Bukan cuma itu, sama seperti ayahnya, kedua orang itu juga tertarik pada dunia otomotif. Melalui media sosial, Jhony pernah memamerkan mobil Bugatti Chiron Sport. Mobil mewah pabrikan Prancis itu memiliki harga US$ 2,9 juta atau lebih dari Rp 44 miliar (kurs Rp 15.522).

Sementara itu, Liana juga pernah menunjukkan McLaren 650S. Supercar besutan produsen otomotif asal Inggris ini memiliki harga pasaran sekitar Rp 2,4 miliar.

Liana yang mengenyam pendidikan di Business Management and Leadership dari Santa Monica College, Los Angeles 2018, juga sering memamerkan mobil yang berasal dari pabrikan Jerman, BMW dan Mercedes-Benz.

Dari banyaknya unggahan mobil mewah di akun Instagram-nya, jarang sekali Liana mengunggah foto mobil yang sama. Bahkan di salah satu unggahan ia berfoto bersama delapan mobil mewah dan menyebut pesan yang berbunyi “garasi masa depan dari masa lalu.”

Keduanya juga memiliki kecintaan pada balapan off-road, yang merupakan salah satu hobi dari Haji Isam. Haji Isam sendiri merupakan pebalap dan pemilik tim balapan off-road Tanah Air, Jhonlin Racing Team.

Nama Jhony Saputra dan Jhonlin Racing Team juga beberapa waktu lalu jadi trending di Twitter. Di Twitter disebutkan oleh salah satu akun bagaimana Jhonlin Racing Team akan menyewa kapal laut untuk mengangkut tim tersebut secara khusus untuk balapan.

Jhony di Instagram-nya berjejaring dengan banyak artis dan juga pebalap seperti Rifat Sungkar dan masih banyak lagi.